Lihat, Tangkap, Perkatakan, Lakukan Dan Setia Dengan Visi Dari Tuhan : Maret (week 1), 2010

March 6, 2010 - Author: admin - Comments are closed

Mikha 4:1-5

 

Kita sudah paham bahwa kita berada di hari-hari terakhir dimana sebentar lagi TUHAN YESUS akan segera datang menjemput kita di awan-awan. Namun yang harus kita ingat pula bahwa dengan menjelang kedatangan TUHAN YESUS, maka iblis pun sudah semakin dekat untuk menyatakan jati dirinya dalam wujud Anti-Kristus.

Itulah sebabnya hari-hari ini kita lihat bahwa dunia semakin jahat dan semakin banyak orang bingung karena terguncangkan. Orang-orang yang berada di luar dari Kerajaan yang tak tergoncangkan, yaitu: Kerajaan ALLAH, akan semakin jauh dari sesuatu yang dapat mereka pegang. Sebaliknya orang-orang yang berada dalam kuasa Kerajaan ALLAH, mereka tidak tergoncangkan, salah satunya karena mereka berjalan dalam visi ALLAH.

Hidup tanpa visi adalah bagaikan melangkah dalam kegelapan. ALLAH yang kita sembah dalam YESUS KRISTUS adalah ALLAH yang hidup, ALLAH yang senantiasa berbicara kepada kita sehingga kita tahu apa yang harus kita lakukan. Sampai hari ini terbukti bahwa TUHAN masih berbicara kepada kita secara pribadi, maupun secara komunitas/korporat/Gereja melalui para hamba-hambaNya. Pernyataan-pernyataan visi seperti “Tahun 2010 adalah Tahun Pemulihan dan Kelimpahan” adalah visi Ilahi yang diterima oleh Gembala Sidang/Pembina untuk kita tangkap, perkatakan dan lakukan dalam hidup kita.

Visi itu hendaklah menjadi nyata dalam kehidupan kita, yaitu dengan cara:

1. Lihat dengan jelas visi dari TUHAN (Mikha 4:1)

Beberapa orang mungkin mendengar apa yang dikatakan ROH kepada jemaat. Tetapi tidak sedikit orang yang benar-benar melihat (mengerti) arti visi itu. Mereka mungkin berkata “Amin!” tetapi begitu melihat beratnya tantangan hidup dan realita kehidupan yang mungkin terselimuti awan gelap, mereka lupa akan visi dan janji TUHAN yang baru saja mereka dengar.

Pahamilah ayat 1 dengan baik. Jika engkau melihat (mengerti) dengan baik visi TUHAN dan hanya memandang kepadaNya, maka gunung-gunung masalahmu tidak ada apa-apanya dibandingkan dengan kemuliaan dan kasihNya pada kita. Hari-hari ini semua “kepintaran” manusia sedang TUHAN izinkan untuk digoncang. Gunung-gunung kesombongan pengetahuan, keberhasilan dan kekayaan yang diperoleh dengan cara yang tidak sesuai Firman TUHAN, sedang digoncangkan. Mengapa? Agar bangsa-bangsa “melek” dan datang kepada Kerajaan yang tak tergoncangkan, yaitu: Kerajaan ALLAH dan kebenaranNya.

2. Tangkap dengan baik visi dari TUHAN (Mikha 4:2)

Apa artinya “tangkap”? Artinya anda menerima visi dari TUHAN sebagai visi pribadi anda. Kalau visi yang TUHAN berikan hanya anda pandang dan pahami sebagai visi Gereja saja, maka visi itu tidak akan menjadi nyata dalam diri anda. Anda perlu menangkap visi itu dan menjadikannya sebagai visi anda secara pribadi, yaitu: bahwa Tahun ini adalah Tahun Pemulihan dan Kelimpahan bagi “saya”.

Mengapa demikian, karena ketika anda menangkap visi ALLAH, maka Ia akan memberitahukan kepada kita apa yang harus kita lakukan agar visi itu menjadi kenyataan. Visi, petunjuk dan pengajaran dari TUHAN-lah yang akan menuntun kita untuk melangkah dengan tepat.

3. Perkatakan dengan iman visi dari TUHAN (Mikha 4:3)

Di akhir zaman ini akan muncul pengejek-pengejek yang bukan hanya mengejek Firman TUHAN, tetapi juga anak-anak TUHAN yang percaya kepada Firman TUHAN. Apapun yang mungkin terjadi, kita harus memperkatakan Firman TUHAN, walaupun mungkin beresiko diejek. Perkatakan/suarakan visi dan Firman TUHAN dengan lantang, karena iman muncul dari pendengaran akan Firman.

Menarik sekali, dikatakan dalam ayat 4 bahwa TUHAN adalah Hakim atas bangsa-bangsa. Sadarkah anda, salah satu tugas Hakim adalah menilai apapun yang keluar dari kesaksian dalam pengadilan? Demikian juga TUHAN sebagai Hakim; Ia akan menilai apakah hidupmu beriman atau tidak, salah satunya melalui kata-kata yang engkau ucapkan dengan mulutmu. Hendaklah hidupmu mulai sekarang, engkau memperkatakan visi dan Firman TUHAN.

4. Lakukan bagianmu dalam visi dari TUHAN (Mikha 4:4)

Pesan TUHAN yang satu ini juga hendaknya kita lakukan, yaitu Hidup semakin intim dengan TUHAN. Sama seperti Maria yang duduk dekat dengan TUHAN dan mendengarkan apa yang Ia sampaikan, demikianlah hendaknya kita pun membangun hubungan yang semakin intim dengan TUHAN sehingga kita semakin peka dan mengerti apa yang Ia kehendaki agar kita lakukan dalamn hidup kita.

Kebenaran, damai sejahtera dan sukacita oleh ROH KUDUS yang akan mengisi kehidupan kita, dan bukan peperangan, pertikaian atau kekhawatiran, selama kita dekat dengan TUHAN. Inilah bagian yang harus kita lakukan dalam visi yang sedang TUHAN berikan kepada kita Tahun ini.

5. Setia senantiasa dengan TUHAN (Mikha 4:5)

Di akhir semuanya itu, ingatlah selalu untuk senantiasa setia dengan TUHAN dan visi/pengajaranNya. Walaupun hidupmu penuh tantangan dan godaan banyak mengancam, tetap setia dalam FirmanNya, tetap setia dalam pengajaranNya, tetap setia dengan visiNya, tetap setia dengan DiriNya.

Kita yang setia senantiasa pada TUHAN, maka Ia akan menjadi Gunung Batu yang mengatasi gunung-gunung masalah kita, Ia akan menjadi Penuntun dalam setiap aspek hidup kita, Ia akan menjadi Hakim yang adil bagi kita, dan Ia akan menjadi ALLAH yang memberkati kita. Amin!

 

5 artikel terakhir oleh admin

Categories: Artikel & Tips