DIMANAKAH POSISI KITA

May 26, 2013 - Author: nelly - Comments are closed

Pak Ricky Kurniawan

Ibadah Raya Minggu, 26 Mei 2013

Kita semua adalah orang Kristen , orang pilihan Allah. Ada beberapa arti Kristen :
- ejekan dan penghinaan kepada pengikut Yesus karena kelakuan dan perkataan-perkataan yang Yesus lakukan
- orang yang mengaku percaya kepada Yesus sebagai Kristus atau percaya kepada agama yang berdasarkan pengajaran Yesus (Kamus Websteir)

dengan berlalunya waktu arti Kristen telah bergeser, banyak orang mengaku Kristen tapi tidak percaya Yesus, atau karena sering menyumbang gereja tapi hatinya jauh dari Tuhan

Beberapa kategori Orang Kristen :

A. Orang Kristen yang Benar
cirinya :
1. Mengaku Allah sebagai pemilik hidup ini.
ketika Adam dan Hawa berdosa maka kemuliaan Alah hilang, kitapun tidak layak namun karena KasihNya hidup kita ditebus dan hidup kita menjadi milikNya

2. Mengaku Allah sebagai pribadi yang paling berdaulat dalam kehidupan kita.
ketika kita percaya dan mengakui Dia sebagai juruselamat maka Dia berdaulat penuh dalam hidup kita, contoh Abraham menerima anak perjanjian Ishak dan ketika Dia memintanya Abraham tidak komplain tapi berserah penuh dalam kedaulatanNya

3.Mengakui Allah sebagai satu-satunya sumber berkat dan anugerah yang sejati.
Yeremia 17:5  Beginilah firman TUHAN: “Terkutuklah orang yang mengandalkan manusia, yang mengandalkan kekuatannya sendiri, dan yang hatinya menjauh dari pada TUHAN!

Jangan mengandalkan manusia dan kekayaan , tetapi andalkan Tuhan sebagai sumber berkat dan anugerah sejati

Keuntungannya :
1. Keturunannya berbahagia.
Amsal 20:7 Orang benar yang bersih kelakuannya  —  berbahagialah keturunannya.

kita tentu ingin melihat anak cucu kita memperoleh kebahagiaan, maka jadilah orang Kristen yang benar

2. Mendapat perlindungan
Amsal 14:32 Orang fasik dirobohkan karena kejahatannya, tetapi orang benar mendapat perlindungan karena ketulusannya.

kehidupan di dunia tidak mudah tetapi semakin sulit tetapi perlindungan Tuhan ada pada kita yang hidup benar

3. Diselamatkan dari kesukaran.
Amsal 11:8 Orang benar diselamatkan dari kesukaran, lalu orang fasik menggantikannya.

B. Orang Kristen yang Fasik

Orang fasik adalah :
1. Orang yang tidak sungguh-sungguh menjalankan agamanya
2. Orang yang tidak menjalankan perintah Tuhan.

Orang Kafir adalah orang yang tidak percaya kepada Tuhan.

Ciri orang kristen yang fasik :
1. Suka menyelidiki dan mencontoh Firman Tuhan tapi kehidupannya bertolak belakang.
Mazmur 50:16 Tetapi kepada orang fasik Allah berfirman: “Apakah urusanmu menyelidiki ketetapan-Ku, dan menyebut-nyebut perjanjian-Ku dengan mulutmu,

2. Tidak mau ditegur dan menerapkan Firman Tuhan.
Mazmur 50:17 padahal engkaulah yang membenci teguran, dan mengesampingkan firman-Ku?
Maleakhi 3:10 Bawalah seluruh persembahan persepuluhan itu ke dalam rumah perbendaharaan, supaya ada persediaan makanan di rumah-Ku dan ujilah Aku, firman TUHAN semesta alam, apakah Aku tidak membukakan bagimu tingkap-tingkap langit dan mencurahkan berkat kepadamu sampai berkelimpahan.

Tahu tentang perpuluhan tapi tidak menjalankan dengan dalih sudah memperi persembahan sudah cukup.

3. Berkompromi dengan dosa.
Mazmur 50:18 Jika engkau melihat pencuri, maka engkau berkawan dengan dia, dan bergaul dengan orang berzinah.

bukan kita tidak boleh bergaul dengan orang berdosa tetapi kita tidak boleh berkompromi, jadilah terang dalam pergaulanmu dan terus berkomitmen untuk terus menjadi terang dan saksi Kristus

4. Suka memfitnah, gosip dan penipu.
Mazmur 50:19 Mulutmu kaubiarkan mengucapkan yang jahat, dan pada lidahmu melekat tipu daya.

ini adalah yang tanpa sadar kita lakukan melalui mulut kita, mari koreksi diri apa yang keluar dari mulut kita jika tidak sesuai dengan kehendak Tuhan berubahlah.

Kerugiannya :
1. Akan dibinasakan oleh Tuhan
Mazmur 145:20 TUHAN menjaga semua orang yang mengasihi-Nya, tetapi semua orang fasik akan dibinasakan-Nya.

bangsa Israel dalam perjalanan menuju tanah perjanjian banyak yang menjadi fasik sehingga dibinasakan Tuhan

2. Kutuk Tuhan dalam rumah tangga.
Amsal 3:33 Kutuk TUHAN ada di dalam rumah orang fasik, tetapi tempat kediaman orang benar diberkati-Nya.

contoh Yosua ketika menyerang Ai mengalami kekalahan ternyata dalam bangsanya ada seseorang yang melakukan kejahatan mengambil jarahan untuk pribadinya

3. Setiap doa tidak dijawab.
Amsal 15:29 TUHAN itu jauh dari pada orang fasik, tetapi doa orang benar didengar-Nya.

C. Orang Kristen yang Bijak.
Orang bijak adalah orang yang selalu menggunakan akal budi, pandai dan mahir (menurut dunia)

Cirinya :
1. Memiliki cara berpikir secara universal atau menurut pandangan Tuhan.
2. Melakukan Firman Tuhan walaupun bertentangan dengan keinginan pribadi.
terkadang ada hal yang harus kita putuskan tapi bertentangan dengan keinginan pribadi, contoh janda Sarfat yang diminta oleh Nabi Elia memberikan makanannya padahal itu makanan terakhirnya
3. Orang yang tahu memperhatikan langkah-langkahnya.

Keuntungannya :
1. Lebih berwibawa.
Amsal 24:5a Orang yang bijak lebih berwibawa dari pada orang kuat

2. Mewarisi kehormatan.
Amsal 3:35a Orang yang bijak akan mewarisi kehormatan

contoh Daud ketika dalam masa pengejaran oleh Saul dia memiliki kesempatan untuk membunuh Saul tapi tidak dilakukannya , sikap bijak Daud ini dituai dengan kehormatan yang diterima Salomo yang dihormati oleh raja-raja negara lain

D. Orang Kristen yang Bebal.
Orang bodoh adalah orang yang tidak mengerti karena memang belum mengerti apa yang diajarkan kepadanya.
Orang bebal adalah orang yang sudah tahu atau mengerti tetapi melakukan walaupun ia tahu bahwa yang dilakukannya salah (ada unsur keras kepala).

Cirinya :
1. Tidak bisa dinasehati karena tidak mau berubah.
misalkan tentang merokok, memang tidak tertulis secara langsung di alkitab tapi ada disebutkan bahwa tubuhmu adalah bait Allah tentu kita harus menjaganya dengan bersih

2. Tidak pernah belajar dari pengalaman.
dalam hakim-hakim bangsa Israel tidak belajar dari pengalaman selalu berbuat dosa ketika hakim pada zaman itu meninggal
Kerugiannya :
1. Menerima cemooh.
Amsal 3:35 orang yang bijak akan mewarisi kehormatan, tetapi orang yang bebal akan menerima cemooh.

2. Tidak dihormati orang.
Amsal 26:1 Seperti salju di musim panas dan hujan pada waktu panen, demikian kehormatanpun tidak layak bagi orang bebal

Kesimpulan :
1. Orang Kristen adalah orang yang percaya kepada Yesus sebagai Kristus bukan karena sering ke gereja atau menyubang gereja
2. Orang Kristen yang benar adalah orang yang mengandalkan Yesus dan menyerahkan hidupnya pada Yesus
3. Orang Kristen yang fasik adalah orang yang hidup berkompromi dengan dosa karena tidak mau menerima kasih karunia Tuhan sehingga kemalangan yang menyertai
4. Orang Kristen yang bijak adalah orang yang menjalankan kehidupan sesuai dengan kebenaran Firman Tuhan walaupun terkadang bertentangan dengan keinginan pribadi bila kita lakukan demikian maka kita akan mewarisi kehormatan
5. Orang Kristen yang bebal adalah orang yang menjalankan kehidupan sesuai dengan kehendak sendiri dan tidak mau berubah walau tidak sesuai dengan kebenaran Firman Tuhan sehingga akan menerima cemooh.

Biarlah kita mengintropeksi diri kita, dimanakah posisi kita, ambillah keputusan dan jadilah orang kristen yang benar dan menjadi orang Kristen yang bijak sehingga ketika Yesus datang kembali kita siap menjadi mempelai Kristus yang tak bercacat cela

Tuhan Yesus memberkati

 

5 artikel terakhir oleh nelly

Categories: Sermon Note