Mencapai Tingkat Kedewasaan Rohani

November 2, 2009 - Author: chrisye - Comments are closed

Sermon sharing by Ps. Hasani Adiputra

Sabtu, 24 Oktober 2009

 

Bethany International Church akan Tuhan pakai untuk tempat bersalin! Tuhan mau clip_image002melahirkan di bangsa Thailand ini benih Illahi yang unggul melalui setiap kita, bukanlah melalui denominasi atau gereja-gereja tetapi melalui setiap kita. BIC Bangkok adalah rumah bersalin!

Kejadian 35:16,17-Kelahiran Benyamin dan Rahel mati.

Ada suatu kelahiran di bangsa ini tapi tidaklah mudah/sukar namun tetap akan lahir karena kelahiran ini sangat sukar maka diperlukan bidan-bidan untuk menolong kelahiran benih yang unggul di bangsa ini melalu para bidan di BIC, karena itu BIC Bangkok adalah rumah bersalinNya. Para bidan-bidan itu adalah kita! Persiapkanlah karena sekarang ini gereja Tuhan sedang mengandung dan kelahirannya tidak lama lagi sekalipun sangat sukar.

Contoh seperti Rahel saat melahirkan Benyamin,setelah melahirkan Ben oni diganti menjadi Benyamin oleh Yakub karena Yakub mengerti suatu arti kata yang mengandung suatu nubuatan. Benyamin berarti suatu keberuntungan!

Bagian kita yang berada di Bethani Church adalah bagian yang dimiliki oleh Benyamin, meskipun Benyamin paling kecil namun Benyamin memiliki lima bagian/favour of God, Kejadian 45:22 (Baca).

Kita adalah digambarkan sebagai para bidanNya untuk mempersiapkan suatu bangsa/benih Illahi yang unggul meskipun tidak mudah tapi harus lahir pada waktuNya. Kita akan dikenal karena membawa keberuntungan/berkat!

Mari kita melihat hal-hal apa saja yang telah mencapai kedewasaan penuh didalam Kristus/rohani. Kita sedang berjalan untuk terus mencapai kedewasaan penuh seperti Yesus Kristus itu sendiri.

Ada enam ciri orang yang dewasa rohani dan itu disebut MANTAP!

 

Arti mantap dalam bahasa Indonesia: memiliki ketetapan hati/tidak plin plan/tidak bunglon/tidak mudah diombang ambingkan.

Arti mantap juga dalam bahasa Indonesia: kokoh/kuat/tidak cengeng-kuat dalam komitment tidak tergoyahkan.

Arti kata mantap juga dalam kamus bahasa Indonesia: tidak pernah goyah, sekali Yesus tetap Yesus.

Bersiap-siaplah hasil yang kita dapati sebagai para bidanNya adalah akan miliki suatu yang luar biasa yang Tuhan sedang siapkan dihari-hari yang seperti ini. Kita tidak hanya sekedar bidan tapi juga suatu pasukan yang elit/yang sigap dalam menghadapi sikon.

MANTAP:

M=Mature, menjadi tua tidak perlu diusahakan karena tanpa kita sadari kita akan menjadi tua seperti yang tertulis dikitab Mazmur 37:25. Menjadi dewasa dalam arti sesungguhnya itu tidak otomatis tapi perlu dikerjakan. Tuhan tak mau kita kekanak-kanakan, Dia mau memiliki mempelai yang dewasa/mature/sesuai yang Tuhan kehendaki! Mulai berhenti dengan cara berpikir yang kekanak-kanakan. Belajarlah untuk memikirkan apa yang Tuhan mau kita lakukan. Seorang yang dewasa tidaklah lagi memikirkan yang kekanak-kanakan lagi-1 Kor 13:11 (Baca). Jangan kita menjadi idiot rohani tetapi harus bertingkah/bersikap sebagai mana orang dewasa. Orang dewasa tidaklah selfish dan mementingkan orang lain. Orang dewasa itu memberi bukan maunya diberi terus. Berikan diri kita untuk melayani bukan untuk dilayani terus!

Responsibility/bertangung jawab yang ditujukan kepada Tuhan melebihi dari apa yang dilihat oleh manusia adalah ciri orang dewasa yang lainnya. Orang dewasa juga kuat menanggung beban orang lain karena bersamaan dengan itu juga dia terus belajar untuk menanggung bebannya sendiri. Orang dewasa melakukan apa yang Tuhan inginkan bukan yang dia inginkan.

A=Ability atau kemampuan untuk berintimasi dengan Tuhan adalah ciri Orang dewasa rohani. Tuhan memberikan kemampuan untuk kita berintimasi dengan Tuhan. Bangun apa yang Tuhan sudah mampukan kita yaitu untuk intim dengan Tuhan sesuai dengan yang Tuhan inginkan. Pakai kemampuan yang Tuhan berikan kepada kita dengan baik-baik yaitu tidak membatasi Tuhan/unliming God, membangun keintiman dengan Tuhan all the time in any place. Keintiman yang kita bangun dengan Tuhan karena Dia mampukan dalam hidup kita akan menghasilkan hikmat-hikmat yang luar biasa,kuasa-kuasa yang luar biasa akan kita dapatkan dan hal-hal lainnya yang luar biasa dariNya yang tidak didapati oleh orang lain karena kita berintimasi dengan Tuhan.

Keintiman dengan Tuhan itu penting!Tuhan berikan kemampuan untuk kita intim dengan Dia!Bangun keintiman kita dengan Tuhan terutama akhir-akhir ini,lebih dari sekedar metode/cara-cara tapi harus dipraktekan. Bangun hubungan dengan Tuhan karena Tuhan sudah berikan kemampuan untuk berintimasi dengan DIA.

N=Never give up/tidak mudah menyerah!Tegar adalah ciri orang yang dewasa rohani= Memiliki kekokohan dalam hidup karena selalu menyertai Tuhan dalam hidupnya. Orang yang tidak mudah menyerah pasti punya banyak ide. Jangan pernah menyerah menyatakan siapa Tuhan Yesus,jadilah saksiNya. Jangan pernah menyerah sampai apa yang Tuhan mau kita lakukan dalam hidup kita itu tergenapi! Never give up!Never give up karena Tuhan menempatkan kita di Bangkok,semua dalam rancanganNya!

T=Transparan/terbuka/tak ada yang ditutup-tutupi adalah ciri lain orang yang dewasa rohani !Apakah kita memakai topeng?jangan ada spirit hypocrites/kepura-puraan. Tuhan tak suka akan hal ini. Suci hatinya itulah yang Tuhan kehendaki! Lepaskan kepura-puraan/topeng kita karena ini tak berkenan bagi Tuhan (Yohanes 1:45-51). Dunia penuh dengan kepalsuan dan anehnya banyak orang yang lebih memilih yang palsu daripada yang asli.

A=Attractive/karakter yang cantik adalah ciri orang yang dewasa rohani, bukanlah yang diluar tapi yang terutama dari dalam/hati kita-Filipi 2:15. Biarkan Tuhan kagum akan kita karena kita dewasa!Karena karakter kita yang indah/cantik sehingga kita dijandikan bercahaya seperti bintang-bintang.

P=persistence/ketekunannya adalah ciri orang yang dewasa rohani dalam menantikan kedatangan Tuhan. Mempersiapkan diri untuk tampil cantik dan cemerlang ketika DIA datang-Kolose 4:12

Mari miliki kedewasaan rohani dan terus bangun keintiman dengan Tuhan, DIA sudah memberikan kemampuan untuk kita melakukan kehendakNya. Persiapkanlah diri kita dengan mata yang tertuju kepadaNya.

Blessing.

 

Retreat Keluarga

Tema “Jemaat yang Menerobos” sesi ketiga

 

5 artikel terakhir oleh chrisye

Categories: Sermon Note